Membicarakan berat badan dalam konsultasi
Oleh Jane Ogden, Universitas Surrey, Inggris
Tidak mudah membicarakan isu berat badan dalam konsultasi. Beberapa pasien mungkin muak mendengar kalimat ‘bapak/ibu perlu turunkan berat badan sedikit lagi ya..’ setiap kali mereka mengunjungi klinik: entah mereka datang karena sakit tenggorokan, pemeriksaan serviks atau potensi gangguan jantung. Mereka mungkin mengalami stigma seumur hidup dan pasien berpikir bahwa orang lain hanya akan melihat ukuran berat badannya saja. Meskipun beberapa orang merasa demikian, orang lain mungkin tidak pernah menganggap berat badannya sebagai masalah, dan merasa terhina atau terkejut jika isu tersebut dibicarakan. Orang yang lain mungkin tidak ingin dan menolak mendengar apa pun yang dikatakan, kemudian berpikir, misalnya ‘Kamu tahu apa – Kamu sendiri juga kurus/ gemuk/ terlalu muda/ terlalu tua’ atau ‘sains itu selalu salah.’ Oleh karena itu, dalam membicarakan isu berat badan diperlukan pengaturan yang cermat mengenai ‘kapan,’ ‘bagaimana’ dan ‘apa’ yang dapat dikatakan kepada orang yang kelebihan berat badan.